Monday, November 12, 2018

Mayones Ternyata Bisa Bikin Kulit Cerah! Ini Caranya

Kulit, terutama bagi para wanita adalah salah satu aset yang harus dijaga kebersihan serta kelembutannya. Tetapi banyak faktor yang bisa membuat kulit menjadi kusam, dan bahkan menghitam. Nah, bagi para wanita yang ingin memiliki kulit cerah nan menarik, ternyata ada cara mudahnya, lho. Dan yang dibutuhkan hanyalah bahan-bahan yang biasa kita temui sehari-hari, yaitu mayones.


Nah, mayones yang biasanya digunakan sebagai salah satu bahan pembuatan makanan atau kue-kue, ternyata bisa digunakan untuk mempercerah kulit terutama kulit wajah. Kenapa mayones bisa mencerahkan kulit wajah? Ternyata selain membuat makanan menjadi lebih nikmat, mayones juga bisa mengangkat sel kulit mati.

Lalu bagaimana cara menggunakan mayones ini untuk mempercerah kulit wajah? Caranya cukup mudah.

Pertama siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu yaitu:
  • 2 sdm mayones
  • 1 sdm madu
  • 1 sdm gula halus
  • 1 sdm oatmeal yang dihaluskan
  • 1 sth tetesan lemon
Kedua, campurkan semua bahan tersebut dalam sebuah wadah yang bersih. Campur semua bahan-bahan tersebut hingga berubah menjadi seperti pasta. Gunakan campuran bahan-bahan tersebut sebagai masker wajah. Oleskan masker tersebut menggunakan kuas agar lebih merata. Oleskan pada bagian wajah dan leher agar hasilnya merata.

Yang perlu diperhatikan, hindari pemakaian masker ini pada bagian mata, telinga, dan bibir. Setelah merata, diamkan selama kurang lebih 20 menit kemudian bilas sampai bersih menggunakan air hangat. Setelah itu bilas wajah dan keringkan menggunakan handuk lembut. Gunakan masker ini seminggu sekali, ulangi sampai mendapatkan hasil yang diinginkan.

Nah bagaimana, mudah bukan menggunakan mayones sebagai masker untuk mempercerah kulit wajah? 

No comments:

Post a Comment